MV 240D, Rekomendasi Dashcam Mobil 2 Way dengan Keamanan Terbaik

Memilih dashcam mobil jangan yang kaleng-kaleng! Kualitas dan fitur keamanan jadi salah satu hal yang harus dipertimbangkan. Nah, salah satu rekomendasi dashcam mobil 2 way yang memiliki fitur keamanan oke adalah MV 240D. 

Apa saja kelebihan dari MV 240D sehingga jadi rekomendasi dashcam mobil 2 way terbaik? Yuk, simak di bawah ini!

Sensor ADAS (Advanced Driver Assistance System)

Pertama, sebaiknya pilih  dashcam yang memiliki sensor ADAS. Ini adalah teknologi canggih yang membantu pengemudi dalam menghindari kecelakaan. Beberapa fungsi utama dari sensor ADAS pada dashcam meliputi peringatan tabrakan depan (FCW – Forward Collision Warning), peringatan keluar jalur (LDW – Lane Departure Warning), dan peringatan tabrakan belakang. Dengan fitur ini, dashcam dapat memberikan peringatan secara real-time jika ada potensi bahaya di jalan, sehingga Aisuka bisa lebih waspada.

Starlight Night Vision

manfaat starlight night vision

Kualitas rekaman dalam kondisi minim cahaya adalah faktor penting yang perlu diperhatikan. Dashcam dengan teknologi Starlight Night Vision memungkinkan pengambilan gambar yang lebih jelas dan detail meskipun dalam kondisi gelap atau di malam hari. Dengan sensor cahaya yang canggih, rekaman akan tetap tajam dan bebas dari noise yang mengganggu.

Parking Monitor

Selanjutnya, fitur Parking Monitor sangat berguna untuk melindungi mobil saat diparkir. Dengan fitur ini, dashcam akan otomatis merekam jika mendeteksi adanya getaran atau gerakan di sekitar mobil, misalnya ketika ada benturan atau usaha pencurian. Beberapa dashcam bahkan dilengkapi dengan mode time-lapse, yang memungkinkan rekaman terus berjalan dengan konsumsi daya yang lebih rendah.

WiFi Connectivity

Tidak kalah penting, WiFi Connectivity adalah fitur yang memungkinkan dashcam terhubung dengan ponsel melalui aplikasi khusus. Dengan fitur ini, Aisuka bisa mengunduh rekaman langsung ke ponsel tanpa harus mencabut kartu memori, melihat rekaman secara real-time melalui aplikasi, dan mengatur berbagai pengaturan dashcam dengan mudah. Fitur ini sangat membantu dalam mempermudah akses data tanpa harus bergantung pada komputer atau perangkat tambahan lainnya.

Wireless Connectivity

Selain koneksi WiFi, fitur Wireless Connectivity juga menjadi nilai tambah. Dengan adanya koneksi nirkabel ini, dashcam bisa mengunggah rekaman langsung ke cloud untuk cadangan, menghubungkan dengan perangkat lain tanpa kabel, memudahkan berbagi video ke media sosial atau aplikasi lain. Dengan fitur ini, Anda tidak perlu khawatir kehilangan rekaman penting akibat kerusakan atau kehilangan kartu memori.

Memilih dashcam yang tepat bukan hanya soal resolusi kamera, tetapi juga fitur-fitur canggih yang dapat meningkatkan keamanan dan kenyamanan. Dengan teknologi ini, perjalanan Aisuka akan lebih aman dan setiap momen penting bisa terekam dengan baik.

Jika Aisuka sedang mencari dashcam terbaik untuk mobil, pastikan produk yang dipilih memiliki semua fitur di atas agar mendapatkan pengalaman berkendara yang lebih optimal. Tidak perlu khawatir, karena MV 240D dari Mirai bisa menjadi pilihan yang tepat!

Baca juga:

Di Mana Dapatkan Dashcam MV 240D?

Salah satu rekomendasi dashcam mobil yang bisa diandalkan adalah dengan memakai Dashcam MV 240D. Produk dari Mirai ini memiliki resolusi gambar yang besar, sehingga rekaman akan tampak jernih dan detail. Selain itu, ada tiga sudut pandang yang bisa direkam oleh dashcam yang satu ini, mulai dari area depan, belakang, hingga dalam kabin. Tentu alat ini akan sangat membantu keselamatan perjalanan. Sebaiknya Aisuka segera memasangnya dalam mobil. Untuk informasi pembelian bisa klik di sini!

Dapatkan informasi lainnya hanya di media sosial Instagram, TikTok, dan YouTube Asuka Car TV!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Shopping Cart0

Cart