6 Jalan Terindah di Indonesia yang Wajib Dijadikan Konten

Indonesia memiliki banyak jalan yang menawarkan pemandangan alam yang memukau, menjadikannya tempat sempurna untuk dijadikan konten video dengan dashcam. Bagi pecinta perjalanan atau konten kreator, merekam perjalanan di jalan-jalan ini bisa menghadirkan pengalaman visual yang menakjubkan.
Aisuka penasaran, mana saja jalan di Indonesia yang indah dan cocok dijadikan konten perjalanan? Berikut adalah beberapa jalan terindah di Indonesia yang wajib kamu abadikan dengan dashcam. Simak artikel ini sampai selesai ya!
Jalur Puncak, Bogor – Cianjur
Pertama, ada jalur Puncak Bogor hingga Cianjur. Jalan ini tentu sudah dikenal sebagai salah satu rute dengan pemandangan pegunungan yang menawan. Di sepanjang jalan, Aisuka akan disuguhi pemandangan kebun teh yang hijau, udara segar, dan beberapa spot istirahat yang menarik. Dashcam akan merekam perpaduan panorama yang kontras antara perbukitan hijau dan langit biru, menciptakan konten visual yang indah dan menyegarkan mata.
Jalan Kelok 44, Sumatera Barat
Kali ini di luar pulau Jawa, yaitu Jalan Kelok 44 di Sumatera Barat. Jalur ini merupakan jalan berkelok-kelok yang menghubungkan Maninjau dan Bukittinggi. Selain menantang, jalan ini menawarkan pemandangan Danau Maninjau dari ketinggian. Dengan dashcam, Aisuka dapat merekam keindahan danau yang berkilau, pegunungan di sekitarnya, dan jalan yang membentuk tikungan tajam, menciptakan video perjalanan yang penuh dengan keindahan dan ketegangan.
Jalan Raya Bali Utara
Selanjutnya ada di Pulau Bali. Pulau yang satu ini memang selalu memikat, dan bagian utara pulau ini menawarkan rute dengan pemandangan pantai dan pegunungan yang tak kalah menarik. Mulai dari Pantai Lovina hingga Air Terjun Gitgit, dashcam akan menangkap momen indah perpaduan laut biru dan pepohonan rindang. Jalan ini cocok untuk video perjalanan yang menghadirkan suasana tenang dan memukau.
Jalan Trans Papua
Jauh di ujung Timur, untuk konten yang lebih menantang dan eksotis, Jalan Trans Papua adalah pilihan yang tepat. Dengan dashcam, kamu dapat mengabadikan hamparan hutan hujan tropis, pegunungan, hingga jurang yang dramatis. Meski medan cukup ekstrem, jalan ini memberikan pengalaman visual yang jarang ditemukan di tempat lain. Cocok untuk konten petualangan yang menampilkan keindahan alam liar Indonesia.
Jalur Lintas Sumbawa
Ada pula Pulau Sumbawa yang memiliki banyak tempat tersembunyi yang indah, dan jalan lintas Sumbawa adalah salah satu jalur yang menampilkan keindahan alamnya. Dengan dashcam, Aisuka dapat menangkap bukit-bukit hijau, pantai berpasir putih, hingga pemandangan laut yang membentang luas. Jalan ini menawarkan kesempatan untuk membuat konten yang penuh pesona alam Nusa Tenggara.
Baca juga: Penting! Pahami 7 Tips Berkendara di Jalan Tol Ini
Jalan Raya Bromo – Tengger – Semeru
Terakhir, kembali ke Pulau Jawa, bagi penggemar gunung, perjalanan menuju kawasan Bromo bisa menjadi momen berharga yang wajib direkam dengan dashcam. Pemandangan pasir lautan yang luas, Gunung Bromo yang menjulang, dan sunrise di puncak penanjakan merupakan kombinasi visual yang memukau. Video perjalanan ini akan sangat cocok untuk konten yang bertema petualangan di alam terbuka.
Itulah beberapa jalan paling indah di Indonesia yang rasanya terlalu sayang untuk dilewatkan saja. Merekam dan mengabadikannya menjadi sebuah konten tentu akan lebih menarik. Jadi, Aisuka mau ke mana?
Baca juga: Bikin Romantis! Keuntungan Merekam Perjalanan dengan Dashcam
Pasang Dashcam Mobil
Untuk meningkatkan keamanan, Aisuka juga bisa memasang dashcam mobil. Alat ini memiliki manfaat yang besar untuk alat perekam berbagai kejadian yang ada di hadapan mobil. Selain itu, dashcam mobil juga bisa menjadi alat bukti yang kuat jika terjadi kecelakaan atau tindakan kriminal.
Salah satu rekomendasi dashcam mobil yang bisa diandalkan adalah dengan memakai DVR MV 340T. Produk dari Mirai ini memiliki resolusi gambar yang besar, sehingga rekaman akan tampak jernih dan detail. Selain itu, ada tiga sudut pandang yang bisa direkam oleh dashcam yang satu ini, mulai dari area depan, belakang, hingga dalam kabin. Tentu alat ini akan sangat membantu keselamatan perjalanan. Sebaiknya Aisuka segera memasangnya dalam mobil. Untuk informasi pembelian bisa klik
Dapatkan informasi lainnya di media sosial Instagram, TikTok, dan YouTube Asuka Car TV