Desain Baru, Fitur Modern, dan Mesin Efisien: Spesifikasi Daihatsu Ayla 2025

Spesifikasi Daihatsu Ayla 2025, mobil ini hadir sebagai generasi mobil terbaru untuk seri LCGC (Low Cost Green Car) yang kian canggih dan efisien. Mengusung konsep smart dan stylish city car, Daihatsu Ayla terbaru menyasar anak muda dan keluarga muda yang menginginkan mobil mungil tetapi tetap tangguh dan efisien dalam penggunaan bahan bakar.Â
Dengan platform DNGA (Daihatsu New Global Architecture) yang semakin kokoh dan ringan, Daihatsu Ayla sekarang menyuguhkan kenyaman dan performa mesin lebih baik daripada generasi sebelumnya.
Yuk simak penjelasan lebih lengkap tentang spesifikasi Daihatsu Ayla 2025 di bawah ini daripada penasaran!Â
Spesifikasi Daihatsu Ayla 2025
Spesifikasi Teknis
Mobil Daihatsu Ayla ini dilengkapi dengan mesin canggih 1.2L WA-VE 3 silinder DOHC Dual VVT-i dan kapasitas mesin sebesar 1.198 CC Mesin mobil ini bisa menciptakan tenaga maksimum sejumlah 88 PS pada 6.000 RPM dan torsi 113 Nm pada 4.500 RPM. Sistem transmisi mobil ini meliputi manual 5-percepatan/CVT (D-CVT). Suspensi depan mobil ini merupakan MacPherson Strut sedang suspensi bagian belakang menggunakan varian Torsion Beam.
Daihatsu Ayla tampil dengan dua barian mesin utama, yakni 1.0L dan 1.2L dengan pilihan transmisi manual atau CVT.
Tampilan Eksterior
Dari aspek tampilan luar, mobil Daihatsu Ayla 2025 bisa dibilang mengalami perubahan signifikan daripada generasi mobil ini sebelumnya. Pasalnya, secara outlook, mobil ini mempunyai lampu depan LED proyektor & DRl modern, ditambah dengan gril besar dengan gaya hexagonal. Velg two-tone dengan ukuran 15 inci, khususnya untuk seri R CVT, menguatkan nuansa elegan dalam sekali pandang.
Lihat juga: 5 Top Head Unit Pilihan Gen Z
Saat melihat sepintas, bumper mobil ini cukup mencolok dengan aksen hitam glossy, mencitrakan aura sporty. Dengan penampilan eksterior semacam ini, mobil Daihatsu Ayla terkesan lebih gagah, walau tetap mempertahankan dimensi kompak khas city car pada umumnya.
Interior Fungsional
Ketika memasuki kabin, mobil Daihatsu Ayla lekas menyambut siapa saja dengan kondisi interior lebih canggih dan ergonomis. Desain dashboard terkini dengan sentuhan bahan dasar premium membuat suasana kabin mobil Daihatsu Ayla ini lebih nyaman dan mewah.
Ada beberapa fitur unggulan dari Daihatsu Ayla ini. Seperti head unit touchscreen 7 inci dan tombol start/stop engine. Ada pula setir multifungsi dengan konektivitas pada pengaturan audio mobil. Seating mobil ini sudah fleksibel dan ergonomis. Bagasi mobil ini pun lebih luas.
Fitur Keselamatan
Beberapa fitur keselamatan pokok dalam mobil ini membantu memberikan rasa aman dan nyaman selama berkendara. Fitur-fitur tersebut mencakup sistem pengereman ABS dan EBD, Vehicle Stability Control dan Hill Start Assist sampai Dual SRS Airbag. Ada juga fitur tambahan seperti rear parking camera untuk tipe tertinggi seperti R. Mobil ini juga dipasangi immobilizer untuk mencegah adanya pencurian.
Lihat juga: Mengenal Apa Itu Child Lock dan Fungsinya
Seatbelt dengan pretensioner dan force limiter mampu mengencangkan baik pengemudi dan pengendara secara otomatis kala terjadi benturan, menambah perlindungan secara maksimal dan membatasi gaya tarik sabuk pengaman.
Estimasi Harga Daihatsu Ayla
Soal harga, mobil ini berada di rentang Rp. 142 juta sampai Rp. 192 juta rupiah untuk seri paling tinggi. Harga ini tentu saja bisa berbeda di saban wilayah, pun belum termasuk biaya administrasi maupun asuransi.
Dengan desain baru, mesin powerful serta fitur komplit, tak ayal apabila mobil ini menjadi mobil tipe LCGC paling laris di Indonesia selama bulan September kemarin. Mobil ini pun menjadi incaran pengguna muda ataupun keluarga kecil.
Selain persoalan mobil, satu fitur penting dalam meningkatkan fungsionalitas mobil secara signifikan adalah head unit. Aisuka bisa mendapatkan pengalaman berkendara paling mengesankan dengan menikmati fitur-fitur unggulan dari head unit terbaru Asuka-Mirai!
Klik di sini untuk informasi pembelian dan promo terbaru!
Dapatkan informasi menarik lainnya di media sosial:
Instagram:Â Asuka Car TV
TikTok: Asuka Car TVÂ
Youtube: Asuka Car TVÂ
