7 Fasilitas yang Ada di GIIAS 2024 Indonesia

harga tiket giias

GIIAS 2024 Indonesia adalah salah satu pameran otomotif terbesar. Acara ini berlangsung pada 18-28 Juli 2024 di ICE BSD. Acara ini akan memberikan banyak pengalaman baru seputar otomotif kepada Aisuka. Apa saja yang akan ada di GIIAS 2024?

Ini dia sederet fasilitas yang akan Aisuka temukan di GIIAS 2024 Indonesia. Simak artikelnya sampai selesai ya!

Fasilitas di GIIAS 2024 Indonesia

1. Merek-Merek yang Mendunia

Pada GIIAS 2024, Aisuka bisa mengunjungi lebih dari 55 merek otomotif dunia. Ada sekitar 30 merek mobil, 5 merek kendaraan komersial, dan 20 merek sepeda motor yang ikut serta meramaikan GIIAS 2024 ini. Selain itu, ada juga merek pendukung otomotif lainnya, termsuk Asuka Car TV yang akan membuat GIIAS 2024 ini semakin ramai.

Baca juga: 10 Tanda Audio Bermasalah yang Harus Segera Diatasi

2. Inovasi Teknologi

Selanjutnya, Aisuka juga bisa  melihat berbagai teknologi unggulan yang ditampilkan di sana. Aisuka akan mendapatkan banyak edukasi seputar efisiensi teknologi, keamanan, hingga konektivitas pada berbagai kendaraan yang dipamerkan. Ini pasti sangat menyenangkan!

3. Bisa Test Drive

Kabar baiknya, Aisuka bisa mencoba langsung berbagai kencaraan yang ada di GIIAS 2024 ini. Terdapat area untuk test drive sepanjang 26.000 m2 di loading dock hall 1 sampai 10. Jadi, Aisuka bisa merasakan langsung sensasi berkendara dengan performa, kenyamanan, dan banyak aspek lain dari kendaraan yang ada sebelum membelinya.

4. Kendaraan Konsep dan Launching

Selanjutnya, para peserta APM sering menjadikan pameran otomotif ini sebagai tempat untuk memamerkan konsep kendaraan di masa mendatang. Hal ini menjadi kesempatan Aisuka untuk melihat banyak gagasan inovatif yang kemungkinan akan kenyataan di masa depan. Bukan itu saja, GIIAS 2024 juga menjadi tuan rumah bagi lebih dari 40 kendaraan yang akan launching untuk pertama kalinya, seperti Asian Premier, Indonesian Premier, hingga World Premier.

5. Konferensi dan Seminar

Masih ada lagi, GIIAS 2024 menyelenggarakan GAIKINDO International Automotive Conference (GIAC). Dalam acara ini, akan ada pakar dan pembicara terkemuka seperti pejabat pemerintah, perwakilan asosiasi internasional, hingga konsultan otomotif terkenal di dunia. Acara formal ini juga akan membahas permasalahan global yang dihadapi industri otomotif. Seminar harian ini akan dilaksanakan selama dua hari di waktu yang berbeda. Dengan pembahasan tentang tantangan yang dihadapi oleh industri otomotif regional.

6. Edukasi Pelajar

Hal yang berbeda dari tahun ini, GIIAS 2024 berkolaborasi dengan sekolah. Para siswa yang bekerja sama bisa tur pameran dan mendapat kesempatan untuk hadir di sesi talkshow. 

7. Aksesoris dan Komponen Pendukung

Tidak kalah penting, GIIAS 2024 menampilkan banyak komponen otomotif, aksesoris, dan banyak peralatan pendukung lainnya. Industri pendukung ini diikuti oleh lebih dari 120 merek yang ada di hall 11. Kabar baiknya, Asuka Car TV ikut berpartisipasi, sehingga Aisuka bisa menemukan produk-produk dan inovasi dari Asuka untuk melengkapi mobil.

Itulah beberapa fasilitas yang akan Aisuka temukan di pameran otomotif GIIAS 2024 Indonesia ini. Jangan sampai melewatkan keseruannya. Temukan juga banyak produk Asuka dan dapatkan banyak informasi menarik lainnya di sana!

Klik di sini untuk informasi dan pembelian produk Asuka Car TV.

Dapatkan juga informasi menarik lainnya hanya di media sosial Instagram, TikTok, dan YouTube Asuka Car TV!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Shopping Cart0

Cart